Ini dia kebiasaan orang Jerman yang masih sisa di Windhoek, minum bir -- Jadi jangan heran kalau di Windhoek banyak orang kulit putih karena banyak keturunan orang Jerman tinggal disini sejak tahun 1840.
Meskipun jumlahnya cuma 7% dari populasi penduduk Namibia, tetapi pada umumnya orang-orang Jerman masih menguasai kelas majikan dan bisnis-bisnis utama di Kota Windhoek dan banyak mempekerjakan orang setempat. Bagunan-bangunan dan rumah-rumah di Windhoek yang berbentuk "kotak-kotak" mengingatkan saya dengan bentuk-bentuk bangunan dan rumah-rumah di Jerman.
Di Windhoek juga banyak terdapat banyak peninggalan Jerman sejak jaman kolonialisasi. Beberapa nama jalan juga masih terdapat strasse dan weg seperti di Belanda. Begitu pula dengan nama-nama tempat seperti Klein Windhoek, Suiderhof, Kleine Kuppe, Ludwigsdorf, Auasblik dll.
Namun sayang karena pernah dibawah kekuasaan Afrika Selatan (ZA), Pengaruh Bahasa Jerman sedikit memudar dan dikalahkan dengan Bahasa Inggris dan Afrikaans.
No comments:
Post a Comment